Mari Basmi Cheater! Cara Melaporkan Cheater ke Fairplay di Point Blank Garena

Mari Basmi Cheater! Cara Melaporkan Cheater ke Fairplay di Point Blank Garena

Sejak Point Blank Garena Indonesia dibuka, tidak lama kemudian muncul masalah paling besar di game FPS ini, yaitu cheater. Para cheater merambat dengan sangat cepat.

Sistem keamanan yang kurang baik masih menjadikan bencana untuk game yang satu ini. Akan tetapi, PB Garena berhasil menemukan solusi untuk mengurangi cheater, yaitu dengan Fairplay PB Garena.

Apa itu Fairplay Point Blank Garena?

Fairplay PB Garena adalah tempat di mana Troopers bisa melaporkan cheater yang sedang beraksi dalam game Point Blank. Dengan bukti yang jelas, membutuhkan waktu sekitar 1 sampai 7 hari untuk menindak cheater dilaporkan.

Fairplay sendiri tidak akan menindak dengan asal-asalan. Jadi, bagi kamu yang handal dalam bermain PB tidak perlu lagi khawatir karena akun kamu tidak akan semudah itu untuk di banned asalkan kamu tidak menggunakan program ilegal.

Perlu diketahui, kamu tidak akan mendapatkan imbalan jika turut membantu PB Garena untuk memberantas cheater.

Video Cara Melaporkan Cheater ke Fairplay di Point Blank dengan Gambar dan Video

Berikut ini adalah video lengkap cara untuk melaporkan cheater ke Fairplay. Mungkin dengan tutorial berupa video dapat lebih memudahkan kamu memahami cara lapor ke Fairplay dengan mudah.

Cara Melaporkan Cheater ke Fairplay dengan Gambar

1. Siapkan Bukti Laporan dengan Gambar

Bukti Laporan dengan Gambar

Bukti yang kita kirimkan bisa berupa gambar dan video. Contoh di atas adalah bukti orang yang menyebarkan link phishing.

Perlu diketahui, kamu dilarang mengedit gambar tersebut karena nantinya akan disangka sebagai laporan pemalsuan. Jadi gambar yang kamu lapor harus dalam keadaan utuh.

Untuk bisa mengambil gambar layar Point Blank, kamu tinggal menekan tombol F8 pada keyboard. Nantinya gambar tersebut akan disimpan di Computer > Document > Point Blank > ScreenShot.

2. Upload Gambar Menggunakan Imgur

Upload Gambar Laporan Cheater Fairplay Menggunakan Imgur

3. Laporkan Pelanggarnya di Fairplay

Laporkan Pelanggar Phishing di Fairplay

Cara Melaporkan Cheater ke Fairplay dengan Video

1. Siapkan Bukti Laporan dengan Video

Bukti Laporan Cheater dengan Video

Laporan dengan bukti berupa video akan lebih baik daripada bukti berupa gambar atau screenshot. Karena nantinya pihak Fairplay akan lebih mudah memastikan bahwa yang kita laporkan positif menggunakan cheat.

Maka dari itu, kita harus merekam layar Point Blank. Cara merekam layar Point Blank adalah dengan menekan tombol Scroll Lock pada keyboard.

Selain menekan tombol Scroll Lock, kamu juga bisa menggunakan aplikasi perekam layar seperti Bandicam, Fraps, OBS Studio, dll.

Alangkah lebih baik jika video yang kamu rekam memiliki kualitas yang tinggi agar pihak Fairplay tidak salah menilai laporan yang kamu berikan.

Apabila berkenan, silakan cut isi video yang tidak diperlukan dan hanya memperlihatkan cheater yang sedang beraksi. Kamu bisa menggunakan aplikasi VideoPad untuk mengedit video tersebut.

Namun jika tidak bisa mengedit video, paling tidak kamu memberikan informasi kepada pihak Fairplay pada menit dan detik berapa cheater tersebut sedang beraksi.

2. Upload Video ke YouTube

Upload Video Laporan Cheater Fairplay ke YouTube

Siapa sih yang tidak tahu YouTube? Video yang ingin kamu laporkan bisa diupload terlebih dahulu ke YouTube. Berikut langkahnya.

  • Buka link https://www.youtube.com.
  • Klik “Sign In”. Bisa kamu temukan di pojok kanan atas.
  • Login dengan akun Google. Kamu pasti punya dong.
  • Klik logo “Upload”. Bisa kamu temukan di pojok kanan atas.
  • Buatlah nama untuk channel YouTube-mu.
  • Terlihat tulisan “Public”. Silakan kamu ganti menjadi “Unlisted”. Tujuan menggunakan Unlisted adalah supaya video kamu hanya bisa dibuka dengan link yang nantinya akan kamu dapatkan setelah berhasil meng-upload video.
  • Cari video yang akan dijadikan sebagai bukti laporan.
  • Tunggu hingga proses upload selesai.
  • Masukkan judul video dengan format “ - Point Blank”. Contohnya adalah “BLADERZ_7 - Cheat Auto Headshot Point Blank”.
  • Pada kolom deskripsi, isi keterangan video kamu misalnya pada menit dan detik berapa cheater tersebut sedang beraksi.
  • Klik “Done”.
  • Copy link video yang didapatkan. Seperti ini contoh linknya https://youtu.be/s552a_SxOpI.
  • Selesai.

3. Laporkan Pelanggarnya di Fairplay

Laporkan Pelanggar Cheat Auto HS di Fairplay

Tunggu hingga 1-7 hari, pihak Fairplay akan segera melakukan penindikan yang kamu lapor. Untuk mengeceknya, pilih menu "Laporan Saya". Berikut adalah laporan saya.

Hasil Laporan Fairplay PB Garena

Nah itulah langkah-langkah cara melaporkan cheater Point Blank ke Fairplay. Dengan adanya fitur ini, maka bisa membantu mengurangi cheater yang ada di game Point Blank.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Mari Basmi Cheater! Cara Melaporkan Cheater ke Fairplay di Point Blank Garena"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel